-->

Iklan

Slider

PILIH DURIAN YANG MASAK, POHON BERKUALITAS BAIK

MieKuah
22 March 2009, March 22, 2009 WIB Last Updated 2009-03-22T15:48:37Z
masukkan script iklan disini
masukkan script iklan disini
Durio Zibethinus adalah nama ilmiah buah durian. Buah khas tumbuhan daerah tropis ini
berasal dari asia. Jenis ddurian yang ada di dunia meliputi D kutejensis (lai),
D axleyanus, D Graveolens (durian kura-kura atau kekura), serta D dulcis (lahong).
Di Indonesia, ada berbagai versi jenis durian, antara lain durian Petruk di Jepara,
Jawa Tengah. Juga ada durian lai, simas, kaniau, hepe, tunan, sukun, citokong, cene,
dan bakul yang tersebar di pulau Jawa, Sumatera, dan Kalimantan.

Sekarang peminat durian tergila-gila dengan durian monthong, baik impor dari asal buah itu, Thailand, maupuan yang telah di budidayakan di Indonesia, seperti di Warso Farm dan Durian Juntak di Bogor. Mereka akan mencari durian berkualitas baik dan tentunya matang pohon.

Durian monthong pohon saat ini semakin sulit diperoleh. Durian impor, terutama durian dari Thailand, merupakan buah petikan yang proses pematangannyabelum selesai sepenuhnya. Masih ada proses lanjutan karena pengiriman durian montong itu butuh waktu lama mulai dari kebn di Thailand hingga swalayan dan toko buah di Indonesia. Apabila menggunakan angkutan laut, paling cepat butuh waktu perjalanan selama dua minggu. Oleh sebab itu, hanya durian petikan yang bertahan selama itu karena kalau durian jatuhan dengan perjalanan selama itu, buahnya mudah retak dan busuk.

>> kompas magazine
Komentar

Tampilkan

Terkini

NamaLabel

+